Daftar Macam Jenis Genset + Kelebihan & Kekurangannya

Daftar Macam Jenis Genset + Kelebihan & Kekurangannya

Jenis Genset – Kebanyakan berbagai jenis mesin genset yang ada di pasaran kebanyakan berbahan bakar solar dan bensin. Namun mesin genset sendiri merupakan salah satu jenis piranti yang sudah dikembangkan dalam berbagai type dengan bahan bakar yang berbeda-beda. Beberapa diantaranya ialah genset berbahan bakar gas LPG. Meskipun belum disediakan begitu banyak, namun genset gas sendiri adalah salah satu genset dengan terobosan terbaru yang sudah bisa digunakan oleh masyarakat luas.

Setiap genset dengan type mesin yang berbeda sudah pasti mempunyai kelebihan dan kekurangan tersendiri. Misalnya salah satunya ialah genset bermesin diesel. Meskipun tenaganya dan konsumsi bahan bakarnya lebih irit, namun genset solar sendiri tidak begitu ramah lingkungan. Suaranya cenderung lebih bising dan asap yang dikeluarkan juga terhitung lebih banyak. Belum lagi harga mesin genset diesel sendiri juga relatif lebih mahal daripada harga mesin genset bensin. Berikut macam jenis genset yang bisa langsung dikoreksi.

1. Mesin Genset Gasmesin genset gas

Meskipun bukan termasuk genset dengan kisaran harga murah, namun mesin genset gas adalah salah satu type genset yang banyak diperjual belikan. Untuk bisa beroperasi, jenis genset yang seperti ini membutuhkan bahan bakar gas. Jenis gas untuk bisa menyalakannya sendiri ialah CNG alias Compressed Natural Gas dan LPG alias Liquid Petroleum Gas. Untuk jenis bahan bakan LPG terhitung lebih murah dan lebih laris ketimbang genset yang berbahan bakan CNG.

  • Kelebihan genset gas : Biaya operasional lebih murah, perawatan lebih gampang, ramah lebih ramah lingkungan.
  • kekurangan genset gas : harga relatif lebih mahal, masih jarang tersedia di pasaran.

2. Mesin Genset Dieselmesin genset diesel

Meskipun tergolong jarang peminatnya, namun genset bermesin diesel sendiri merupakan jenis genset yang cukup direkomendasikan untuk dipergunakan. Genset berbahan bakar solar ini sendiri juga sudah banyak tersedial dalam berbagai macam type dan jenis yang dibedakan berdasarkan besaran watt yang bermacam-macam. Mulai dari kapasitas 500 watt hingga 2000.000 watt. Meskipun harganya tergolong lebih mahal daripada genset bensin, namun jenis genset ini mempunyai beberapa titik kelebihan yang disukai.

  • Kelebihan genset diesel : Tenaganya lebih tangguh, onderdil murah, perawatan gampang dan tidak mudah rusak.
  • Kekurangan genset diesel : harganya lebih mahal, suaranya bising, menimbulkan polusi udara yang berlebih.

3. Mesin Genset Portablemesin genset portable

Jika semisal masyarakat ingin mencari jenis mesin genset yang sifatnya lebih ekonomis dan praktis sendiri, mungkin bisa dianjurkan untuk menggunakan jenis genset portable. Jenis type genset yang seperti ini sifatnya lebih murah dan lebih gampang dibawa ke mana-mana. Biasanya genset ini sendiri banyak digunakan untuk ukuran rumah kecil yang tidak begitu besar kebutuhan aliran listriknya. Genset ini juga merupakan genset yang digunakan untuk acara camping ataupun kemah.

  • Kelebihan genset portable : harganya cukup murah, ramah lingkungan, lebih praktis dalam pengisian bahan bakar.
  • Kekurangan genset portable : Sangat terbatas kemampuannya, suaranya agak berisik dan untuk menghidupkannya kebanyakan masih menggunakan engkol.

4. Mesin Genset Turbinmesin genset turbin

Genset yang ini merupakan genset yang mempunyai tenaga dan sekaligus kapasitas yang lebih besar ketimbang jenis genset lainnya. Umumnya genset yang satu ini mempunyai kapasitas sebesar 2000.000 watt yang mana sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan listrik seukuran kota kecil. Biasanya genset yang satu ini khusus digunakan untuk cadangan aliran listrik berbagai pabrik besar.

  • Kelebihan genset turbin : kapasitasnya lebih besar dan sangat berguna untuk membantu pasokan aliran listrik industri besar.
  • Kekurangan genset turbin : harganya paling mahal, diperlukan ahli untuk memperbaikinya jika terjadi kerusakan.

5. Mesin Genset Bensinmesin genset bensin

Jika semisal bertanya mengenai jenis mesin genset mana yang terhitung paling laris dan disediakan paling banyak di pasaran sendiri, maka jawabannya ialah genset berbahan bakar bensin. Baik dari segi harga dan soal perawatannya sendiri terhitung lebih irit ketimbang jenis genset lain. Sudah terdapat berbagai merk genset bensi yang tersedia di pasaran mulai dari genset honda, krisbow dan masih banyak lagi.

  • Kelebihan genset bensin : lebih ramah lingkungan dan harganya lebih murah.
  • kekurangan genset bensin : peformanya tidak setangguh genset mesin diesel dan cukup sulit dalam soal perawatan.

Baca Juga : Harga Genset Kecil

Sebenarnya masih ada beberapa jenis genset dengan bahan bakar lain yang berhasil diciptakan oleh beberapa ilmuwan, salah satunya ialah genset berbahan bakar urine. Genset ini sendiri pertama kali diciptakan oleh beberapa pelajar di Afrika. 1 liter urine mampu menghasilkan aliran listrik yang diklaim mampun bertahan sampai 7 jam lamanya. Hanya saja genset berbahan bakar urine sendiri belum dijual di pasaran atau belum ada di Indonesia. Mungkin cukup sekian informasi singkat mengenai macam jenis mesin genset, semoga bisa sedikit bermanfaat.

Source:

harga genset ramah suara, kelebihan genset krisbow, kelemahan dan kelebihan genset krisbow

Tidak ada komentar

Untuk Info Mohon Hubungi Whatsapp Kami di 082112672826